Saturday, November 1, 2014

5 Cara Menghemat Baterai HP Galaxy S4

Tips Android - Hallo gan, artikel Cara Menghemat Baterai HP Galaxy S4 ini merupakan artikel kami yang membahas Tips Android yang pertama kali. Yuk kita simak bareng...

5 Cara Menghemat Baterai HP Galaxy S4


Berikut adalah beberapa tips hemat baterai untuk handphone Galaxy S4. / © Wikipedinet

1. Setting Layar Galaxy S4 

Apa penyebab utama baterai hp android sangat boros? Jawabannya adalah tampilan. Cara mengatasinya sangat mudah. Padtikan pengaturan otomatis untuk "Auto Brightness". Redupkan layar dengan cara meredupkan layar sampai terasa nyaman. Anda mungkin perlu mengubahnya lagi di bawah sinar matahari langsung, karena layar tipe AMOLED ini memang terkenal sulit untuk dibaca dalam situasi terkena cahaya matahari langsung. Anda juga dapat mengurangi durasi "Screen Timeout" (sesuaikan dengan situasi dan kondisi).

Setting Layar Galaxy S4


Gambar diatas merupakan menu pengaturan "Display" atau tampilan pada Samsung Galaxy S4.

2. Aktifkan Mode Power Saving Pada Galaxy S4 Anda

Galaxy S4 memiliki banyak sekali fitur. Hal ini menjadi salah satu penyebab baterai cepat terkuras. Untung saja pada Samsung Galaxy S4 sudah dilengkapi dengan adalah fitur mode Power Saving yang cukup membantu penggunanya mengatasi masalah penggunaan daya yang berlebihan. Pastikan Anda mengatifkan fitur ini. Dengan mengaktifkan fitur ini Anda telah mengurangi penggunaan prosesor, kecerahan layar, dan menonaktifkan getaran dan beberapa fitur lainnya yang tidak diperlukan karena banyak memakan daya pada bater handphone Anda.

Aktifkan Mode Power Saving Pada Galaxy S4


Gambar diatas menunjukkan tampilan pengaturan "Power Saving" yang muncul ketika kita menggeser layar dari atas ke bawah.

3. Mematikan Aplikasi via Task Manager

Ketika kita selesai menggunakan suatu aplikasi dan menutupnya, sebenarnya aplikasi tersebut masih berjalan di background. Hal tersebut sengaja dibiarkan pihak Android agar pengguna bisa menggunakan aplikasi itu kembali dengan cepat tanpa harus memulai dari awal. Kelebihan ini sebenarnya menjadi kelemahan pada hp Android pada umumnya. Nah, kita bisa melihat aplikasi yang sedang berjalan itu di menu "Task Manager".

Mematikan Aplikasi via Task Manager


Gambar diatas menunjukkan tampilan menu "Task Manager" pada hp Samsung Galaxy S4. Cara mengaktifkannya adalah tekan dan tahan tombol "Home", kemudian tekan pada ikon task manager di sisi kanan bawah. Disitu kita bisa melihat beberapa aplikasi yang sedang aktif. Untuk mematikan aplikasi yang sedang tidak diginakan Anda cukup menekan tombol "End".

4. Matikan opsi pengaturan yang tidak terpakai dan auto-sync pada Galaxy S4

Ada pula beberapa fitur yang sebenarnya tidak kita perlukan setiap saat pada hp Samsung Galaxy S4. Sebagai contoh: NFC, Wi-Fi, Bluetooth, GPS dan Mobile Hotspot. Fitur-fitur tersebut jika diaktifkan setiap saat akan cepat menguras baterai Anda. Beberapa aplikasi yang menggunakan fitur Auto-Sync juga menajdi penyebab hp Anda menjadi boros. Cara untuk mengatasinya adalah dengan menggesek layar hp Anda ke bawah dan non-aktifkan fitur Wifi, GPS, Screen Rotation, Vibrate, Bluetooth, dan Auto-Sync.

auto-sync pada Galaxy S4


Gambar diatas merupakan tampilan menu pengaturan setelah Anda mengusap layar Anda dari pojok atas ke bawah. Pilih fitur yang perlu Anda matikan.

5. Gunakan Aplikasi PenghemT Baterai khusus untuk HP Samsung Galaxy S4 

Di Google Play Store ada banyak ap,ikasi penghemat batere untuk hp android bertebsran. Ada yang gratis dan ada pula yang berbayar. Dibawah ini merupakan beberapa aplikasi yang kami referensikan untuk Anda:
- BetterBatteryStats
- System Tuner
- Greenify 

Nah, itu dia 5 Cara Menghemat Batere HP Android Samsung Galaxy S4. Panduan ini juga bisa dilakukan ke beberapa HP Android yang lainnya. Jika tips dari kami ini berguna untuk Anda, kami mohon untuk membagikannya kepada keluarga, sahabat, dan orang-prang ya g Anda kenal.

Terima kasih.
Disqus Comments